Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bulan Depan, DPRD DKI Bentuk Pansus Bahas Nasib Jakarta Setelah Ibukota Pindah ke Nusantara

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Kamis, 12 Mei 2022, 09:26 WIB
Bulan Depan, DPRD DKI Bentuk Pansus Bahas Nasib Jakarta Setelah Ibukota Pindah ke Nusantara
DPRD DKI Jakarta/Net
rmol news logo DPRD DKI Jakarta mulai menyiapkan tim khusus untuk membahas Kota Jakarta usai ibukota pindah ke Nusantara. Salah satunya dengan menyepakati pembentukan Panitia Khusus (Pansus) Jakarta setelah perpindahan Ibukota Negara (IKN).

Badan Musyawarah (Bamus) DPRD DKI Jakarta menargetkan jajaran Pansus dapat terbentuk mulai bulan depan atau awal Juni 2022 mendatang dan diumumkan dalam rapat paripurna.

Wakil Ketua Bamus DPRD DKI Jakarta Misan Samsuri menjelaskan, perlu pendalaman-pendalaman yang dimatangkan Pansus nantinya setelah Jakarta tak lagi menyandang status Ibukota.

“Seperti apa (Jakarta) setelah IKN, harus terencana. Makanya dibentuklah Pansus untuk merumuskan hasilnya rekomendasi apa,” ujarnya di gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (11/5).

Selain menetapkan pembentukan Pansus Jakarta setelah IKN, rapat Bamus yang digelar DPRD juga menyepakati pembentukan Pansus Raperda tentang Rencana Induk Transportasi serta Pansus Pengelolaan Air Minum pasca kontrak kerja Aetra dan Palyja.

“Kontrak Aetra dan Palyja kan berakhir Januari 2023. Harus kita bahas karena kan tidak akan diperpanjang,” tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA