Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Apresiasi Koalisi Bertiga-Bersatu, PKS Masih Wait And See

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Jumat, 13 Mei 2022, 11:27 WIB
Apresiasi Koalisi Bertiga-Bersatu, PKS Masih <i>Wait And See</i>
Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera/Net
rmol news logo Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengapresiasi terbentuknya koalisi Bertiga-Bersatu untuk Pemilu 2024 besutan Golkar, PAN, dan PPP di Rumah Heritage Sam Ratulangi, Menteng, Jakarta Pusat, pada Kamis malam (12/5).

“Apresiasi tiga parpol yang sudah berinisiatif maju bersama,” kata Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera, kepada Kantor Berita Politik RMOL sesaat lalu di Jakarta, Jumat (13/5).

Mardani berharap parpol yang lain juga dapat segera membentuk koalisi menjelang Pemilu 2024 yang kurang dari dua tahun lagi. Menurut dia, jika koalisi antarparpol sudah terbentuk sejak dini maka peta politik akan semakin jelas.

“Sesudah itu akan ada kontestasi yang jelas dalam karya dan gagasan yang dapat memajukan demokrasi kita,” katanya.

Saat disinggung soal sikap politik PKS, Mardani mengatakan masih wait and see, sembari menjajaki parpol lain untuk berkoalisi.

“PKS terus berkomunikasi dan menjajaki koalisi dan akan diumumkam pada waktu yang tepat,” pungkasnya.

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga mengisyaratkan pertemuan dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa merupakan koalisi antarparpol. Ia menyebut pertemuan dengan istilah “Bertiga-Bersatu”. Bersatu itu yakni beringin, matahari, dan baitullah (Ka’bah)

“Jadi pertemuan ini tentu diharapkan dengan matahari ini PAN bisa berjalan, dan pohon beringin semakin tunbuh. Dan juga pertemuan kerja sama ini adalah yang diridhoi oleh Allah SWT,” kata Airlangga, Kamis malam (12/5). rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA