Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Konsisten Perjuangkan Desa, Ganjar Didukung Jadi Presiden oleh Warga Desa Sumsel

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Selasa, 17 Mei 2022, 13:42 WIB
Konsisten Perjuangkan Desa, Ganjar Didukung Jadi Presiden oleh Warga Desa Sumsel
Penampilan tim tari dari Sanggar Puteri Kembang Dadar saat Deklarasi Dukungan untuk Ganjar Pranowo/Ist
rmol news logo Dukungan terhadap Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dari warga Sumatera Selatan untuk menjadi presiden pada 2024 masih terus mengalir. Kali ini, dukungan diberikan oleh Relawan Desa untuk Ganjar Pranowo atau Des Ganjar.

Kordinator Wilayah Des Ganjar Sumsel, Widarlono mengatakan, sosok Ganjar dianggap memiliki kepedulian terhadap seluruh lapisan masyarakat. Terutama di kawasan pedesaan.

Hal itu dibuktikan Ganjar semasa menjadi Wakil Ketua Komisi II DPR RI dengan konsisten memperjuangkan Undang-Undang Nomor 6 tahun 2015 tentang Desa.

“Beliau berjasa bagi desa, ketika di DPR RI sudah menjadi inisiator dan menjadi inspirasi terciptanya Undang-Undang Desa, yang alhamdulillah muaranya pembangunan dari desa ke kota,” kata Widarlono usai deklarasi dukungan Ganjar Pranowo di Bukit Seguntang, Senin (16/5).

Menurutnya, Ganjar menjadi sosok yang tepat untuk melanjutkan kepemimpinan Presiden Joko Widodo.

“Pak Jokowi sudah bagus membangun desa, InsyaAllah Pak Ganjar akan lebih ‘mengakbarkan’ (membesarkan) lagi kemakmuran desa, dan Indonesia pada umumnya,” ujarnya, dikutip Kantor Berita RMOLSumsel.

Selain deklarasi, ada juga ziarah ke sejumlah makam raja-raja Palembang yang berada di Bukit Seguntang. Ziarah dilakukan oleh rombongan Wargiyati dan Widarlono beserta para relawan. Menurut Widarlono, ziarah dilakukan untuk mencari keberkahan dan ridho Allah SWT.

“Ini manifestasi untuk mengingatkan, kita Sumsel ada ya inilah sejarahnya, raja-raja Sriwijaya,” imbuhnya.

Sementara itu tokoh relawan Des Ganjar Sumsel, Bambang Karyanto, menilai Ganjar sebagai sosok yang cerdas, humanis dan pintar segala UU.

“Orangnya cerdas, saya kenal betul wataknya, dia ahli di Undang-undang apapun, saya pernah bergabung, beliau tutorial ke kita,” tuturnya.

Bambang berharap kepada Ganjar, apabila nanti menjadi presiden, bisa membawa ketenangan, kedamaian, dan kesejahteraan bagi rakyat Indonesia.

“Petani-petani di Sumatera selatan terutama petani karet, kopi, sawit, itu penghasilannya meningkat, itu saja enggak muluk-muluk,” ucapnya.

Ketua Dewan Pengarah Des Ganjar Nasional, Wargiyati menambahkan, Ganjar telah terbukti di Jawa Tengah peduli kepada masyarakat desa. Sehingga, deklarasi di setiap provinsi sebagai ajakan untuk mendukung Ganjar supaya warga desa di Indonesia lebih sejahtera apabila Ganjar jadi presiden.

Dia menyebut ada hampir 70 ribu desa di Indonesia, maka apabila desa sejahtera, Indonesia akan berjaya.

“Harapannya kita doakan Pak Ganjar sehat selalu, lancar semuanya,” harapnya di lokasi acara.

Deklarasi dimeriahkan juga oleh Tarian Ya Saman, Tarian Zapin, Tarian Gending Sriwijaya dari Sanggar Puteri Kembang Dadar. Selain itu, ada juga kegiatan borong produk UMKM oleh panita. Makanan itu kemudian dibagikan secara gratis. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA