Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jaga Marwah Bangsa, Partai Garuda: Ayo Sukseskan Formula E, Lupakan Dulu Soal Politik

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Jumat, 20 Mei 2022, 19:08 WIB
Jaga Marwah Bangsa, Partai Garuda: Ayo Sukseskan Formula E, Lupakan Dulu Soal Politik
Sirkuit Formula E di Ancol, Jakarta/Net
rmol news logo Hajatan balap Formula E yang akan digelar 4 Juni 2022 nanti bukan hanya soal Jakarta sebagai lokasi balapan, melainkan soal bangsa dan negara.

"Pagelaran Formula E yang tinggal hitungan hari bukan hanya soal siapa yang menyelenggarakan, tapi ini soal bangsa dan negara karena Formula E adalah ajang internasional," kata Wakil Ketua Umum Partai Garuda, Teddy Gusnaidi kepada wartawan, Jumat (20/5).

Teddy berujar, pemerintah melalui Kementerian BUMN perlu ikut andil agar penyelenggaraan Formula E berjalan lancar, salah satunya dengan memberi sponsor.

Selain pemerintah, Formula E juga perlu mendapat dukungan dari masyarakat luas dengan ikut membeli tiket balapan yang digelar di Ancol, Jakarta Utara ini.

"Ayo kita ramaikan, jangan permalukan bangsa ini. Lupakan soal politik, ini waktunya kita menjaga marwah bangsa," tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA