Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tawa Bahagia Iringi Pernikahan Ketua MK dan Adik Kandung Presiden Jokowi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Kamis, 26 Mei 2022, 10:20 WIB
Tawa Bahagia Iringi Pernikahan Ketua MK dan Adik Kandung Presiden Jokowi
Pernikahan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Anwar Usman dan adik kandung Presiden Jokowi, Idayati/Repro
rmol news logo Suasana bahagia tampak dalam prosesi pernikahan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Anwar Usman dan adik kandung Presiden Joko Widodo, Idayati, Kamis pagi (26/5).

Anwar Usman resmi mempersunting adik perempuan RI 1 ini dengan mahar sebuah jam tangan dan seperangkat alat shalat.

Prosesi ijab dilakukan langsung oleh Presiden Joko Widodo sebagai wali nikah dari kedua mempelai. Kedua mempelai resmi menyandang status suami istri setelah dinyatakan sah oleh Wakil Presiden Maruf Amin dan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa sebagai saksi nikah.

Seusai ijab kabul dan lantunan doa dari DR. H Wahiddudin Adams, kedua mempelai langsung naik ke panggung untuk menerima buku nikah yang diserahkan Kepala Kantor Urusan Agama (KUA), Kecamatan Banjarsari, Surakarta, Arbain Basyar.

Prosesi dilanjutkan dengan foto bersama dengan Presiden Jokowi selaku wali pernikahan, Wapres Maruf Amin selaku saksi I, Jenderal Andika Perkasa selaku saksi II, serta KH. Nasaruddin Umar, dan beberapa lainnya.

Suasana bahagia tampak terpancar dari kedua mempelai saat berada di atas pelaminan di Gedung Saba Buana, Solo. Idayati dan Anwar Usman bahkan tak henti-hentinya tersenyum dan menunjukkan keceriannya saat prosesi pemasangan cincin.

Prosesi tersebut diakhiri dengan kecupan kening Anwar Usman kepada sang istri, sebelum sesi foto bersama. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA