Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Andre Rosiade: Jalan Tol Padang-Sicincin Kembali Digarap Agustus 2022

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Selasa, 07 Juni 2022, 19:32 WIB
Andre Rosiade: Jalan Tol Padang-Sicincin Kembali Digarap Agustus 2022
Anggota Komisi VI DPR RI, Andre Rosiade/Net
rmol news logo Pembangunan jalan Tol Padang-Sicincin sebagai bagian dari tol Padang-Pekanbaru akan kembali dilakukan pertengahan Agustus 2022 mendatang.

"Alhamdulillah, pembangunan tol Padang-Sicincin akan kembali dimulai Agustus 2022 ini," kata anggota Komisi VI DPR RI, Andre Rosiade dalam keterangan tertulisnya, Selasa (7/6).

Hal itu disampaikan Andre setelah rapat bersama Direktur Operasi III PT Hutama Karya (HK), Koentjoro. Dalam pertemuan tersebut, Hutama Karya telah menugaskan Hutama Karya Infrastruktur (HKI) sebagai pelaksana untuk memulai pengerjaan.

"Kami juga diminta kembali mengingatkan Pemprov Sumbar untuk mempercepat penuntasan pembebasan lahan yang katanya masih 54 persen," sambung Andre.

Ketua DPD Gerindra Sumbar ini pun memastikan akan mengawal Jalan Tol Sumbar tuntas karena sangat dibutuhkan dan diharapkan masyarakat.

"Untuk itu kami mengharapkan pembebasan lahan segera dikebut oleh Pemprov Sumbar," tutupnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA