Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Lantik BMI Sulut, Anak Buah Megawati: Jati Diri Kita Bukan Melesat Sendirian

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Sabtu, 11 Juni 2022, 22:25 WIB
Lantik BMI Sulut, Anak Buah Megawati: Jati Diri Kita Bukan Melesat Sendirian
Sejumlah elite PDI Perjuangan hadir dalam pelantikan Banteng Muda Indonesia se-Provinsi Sulawesi Utara/Ist
rmol news logo Seluruh kader dan organisasi sayap Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dituntut menggembleng diri untuk membawa kemajuan bangsa Indonesia.

Hal tersebut ditekankan Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto saat pelantikan dewan pengurus Banteng Muda Indonesia (BMI) se-Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) di Koya, Tondano Selatan, Kabupaten Minahasa, Sabtu (11/6).  

“Tiada hari tanpa menggembleng diri. Tiada hari tanpa menata diri sendiri untuk membawa kemajuan," tegas Hasto dalam keterangan tertulisnya.

Secara khusus, anak buah Megawati Soekarnoputri ini meminta para kader muda PDIP, termasuk BMI menggembleng dirinya di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi. Khususnya untuk bidang antariksa dan luar angkasa, serta bidang kesehatan.

Pelantikan pengurus BMI diharapkan menumbuhkan kesadaran seluruh kader untuk menjadi pemimpin masa depan dengan menggembleng melalui ilmu serta pengalaman.

Namun demikian, ia menegaskan bahwa kerja-kerja kader PDIP dan organ sayap tetap mengusung gotong royong.

"Cara kemajuan PDI Perjuangan bukan kemajuan orang-perorang. Anda tidak bisa melesat sendirian tapi meninggalkan yang lain. Bagi PDIP termasuk BMI, maju bersama, itu jati diri kita,” tegas Hasto.

Adapun pelantikan dewan pengurus BMI se-provinsi Sulut dilakukan oleh Ketua DPD PDIP Sulut, Olly Dondokambey. Kepada ratusan pengurus BMI, ia mengimbau Ketua DPC PDIP di Sulut mendukung kegiatan BMI.

“Kerja sama tiga pilar penting. Kepada generasi muda di BMI, kerja samalah yang baik dengan seluruh struktur partai. Ke depan saudaralah yang memimpin untuk meneruskan cita-cita para founding fathers dalam menjaga NKRI,” kata Olly.

Olly juga menyampaikan pesan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri agar menjaga kesatuan dan persatuan, termasuk dalam organisasi.

“Ketua umum menyebut kalau kita solid dan bersatu kita akan menang,” tegas Olly. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA