Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sudah Lama Janjian, Kunjungan PKS Sengaja Dilakukan Setelah Rakernas Nasdem

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Senin, 20 Juni 2022, 17:57 WIB
Sudah Lama Janjian, Kunjungan PKS Sengaja Dilakukan Setelah Rakernas Nasdem
Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Sohibul Iman/Net
rmol news logo Rencana kunjungan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ke markas Partai Nasdem, tidak berkaitan secara langsung dengan rekomendasi Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Nasdem yang menjadikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Sohibul Iman mengungkapkan, rencana kunjungan ke Partai Nasdem sudah lama dikomunikasikan.

"Jadi riwayatnya sebelum rakernas, itu komunikasi politik dengan Nasdem terjadi. Nah, di situ ada keiginan untuk kita bertemu,” ujar Sohibul di Grand Sahid Jaya Hotel, Jakarta Pusat, Senin (20/6).

Dikatakan Sohibul, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh sempat menyampaikan kepada PKS untuk menunggu hasil rakernas sebelum memulai pertemuan dan membantah bahwa hasil rakernas berkaitan dengan pertemuan antara PKS dan Nasdem.

"Tapi Bang Surya bilag jauh sebelum, kita bertemu tapi sesudah rakernas. Jadi ini sesustu yang tidak ada kaitannya dengan hasil, jadi memang susah dijanjikan. Jauh sebelum rakernas bahwa Nasdem siap bertemu dengan PKS setelah rakernas,” katanya.

Pihaknya mengapresiasi Surya Paloh telah mengumumkan hasil rakernas Nasdem lantas terjadi komunikasi secara langsung ketika diumumkan nama Anies Baswedan menjadi orang pertama yang diusung Nasdem.

"Saya apresiasi kepada Bang Surya setelah hasil rakernas pengumuman, Bang Surya bilang karena sudah selesai rakernas kita siap menerima PKS,” pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA