Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ari Aprian Harahap Terpilih Jadi Ketua Umum DPD IMM DKI Jakarta Periode 2022-2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Senin, 27 Juni 2022, 09:28 WIB
Ari Aprian Harahap Terpilih Jadi Ketua Umum DPD IMM DKI Jakarta Periode 2022-2024
Ari Aprian (kedua kanan) usai terpilih sebagai Ketum DPD IMM DKI Jakarta/RMOL
rmol news logo Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (DPD IMM) DKI Jakarta baru saja usai menghelat Musyawarah Daerah (Musyda) 2022 yang agendanya antara lain menentukan Ketua Umum baru untuk periode 2022-2024.

Melalui forum Musyda 2022 yang mengusung tema besar “Kolaborasi Berkemajuan” ini, Ari Aprian Harahap dari Pimpinan Cabang IMM Ciputat terpilih sebagai ketua umum DPD IMM DKI Jakarta periode 2022-2024.

Pemuda kelahiran Bandar Lampung, 1 April 1996 itu menang telak atas empat kandidat lainnya. Mereka adalah Muhammad Majid Usrial dari IMM Jakarta Selatan, Mohammad Rofi'ie dari IMM Cirendeu, Wikka Essa Putra dari IMM Jakarta Timur dan Ahmad Maulana Yusuf dari IMM Jakarta Pusat.

Mahasiswa S2 Pendidikan Bahasa Arab (PBA) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta itu berhasil menyabet 62 suara dari total 113 pemilih. Ia unggul jauh atas kandidat lainnya yakni Ahmad Maulana Yusuf dengan 50 suara, Mohammad Rofi’ie 1 suara dan Muhammad Majid Usrial dengan 0 suara.

Setelah terpilih, Ari Aprian Harahap tidak lupa berterima kasih kepada musyawirin Musyda DPD IMM DKI Jakarta 2022 yang telah mempercayakan dirinya untuk memimpin IMM DKI Jakarta untuk satu periode ke depan.

Ia menyatakan bahwa apa yang menjadi visi besarnya yaitu berikhtiar merawat nalar, akan terus diupayakan agar kader Muhammadiyah dalam hal ini IMM, dapat terus berkiprah untuk persyarikatan dan Indonesia yang berkemajuan.

"Ini merupakan langkah awal kita untuk menjalankan nahkoda kepemimpinan DPD IMM DKI, yang jelas kami akan terus berikhtiar sekuat tenaga dan saling bahu-membahu untuk kebaikan IMM DKI," kata Ari dalam sambutannya di Pusdiklat Kemenag RI, Ciputat, Tangerang Selatan, seusai Musyda DPD IMM DKI Jakarta, pada Senin dini hari (27/6).

Alumni Pondok Pesantren Modern Manahijussadat itu juga mengajak seluruh kader IMM se-DKI Jakarta untuk berkolaborasi memajukan IMM yang notabene adalah tampuk pimpinan Muhammadiyah di masa kini dan mendatang.

“Ini merupakan kemenangan kita bersama, sesuai dengan slogan Jakarta yaitu kota kolaborasi. IMM DKI Jakarta pun kedepan akan terus berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk kemajuan IMM,” demikian Ari Aprian Harahap yang juga mantan Kabid Organisasi DPD IMM DKI Jakarta 2020-2022 ini.

Musyda DPD IMM DKI Jakarta digelar sejak Jumat (24/6) hingga Senin dini hari (27/6). Acara ini diikuti oleh seluruh perwakilan dari kader IMM tingkat komisariat hingga cabang IMM se-DKI Jakarta.

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA