Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ali Rif'an: Ceruk Pemilih Anies Baswedan Luar Biasa, tapi Tidak Punya Partai

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Kamis, 30 Juni 2022, 10:46 WIB
Ali Rif'an: Ceruk Pemilih Anies Baswedan Luar Biasa, tapi Tidak Punya Partai
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan/Net
rmol news logo Nama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menempati urutan ketiga dalam polling RMOL Vote yang digelar 2 pekan lalu sejak Senin (13/6) hingga ditutup pada Senin (27/6) per pukul 00.00 WIB.

Menurut Direktur Arus Survei Indonesia Ali Rif'an, meski secara metode pengambilan sampel polling cenderung berbeda dengan survei, setidaknya yang tercatat di RMOL Vote memberikan gambaran dukungan kepada satu sosok.

"Anies juga selalu masuk top three dari berbagai lembaga survei," ujar Ali kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (30/6).

Pada faktanya, Ali melihat Anies sebagai sosok yang memiliki ceruk pemilih yang cukup banyak. Utamanya, dari mereka yang dalam Pemilu Serentak 2019 lalu mendukung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

"Anies juga mewakili satu ceruk yang kemarin punya basis massa luar biasa, yaitu ceruk Prabowo. Jadi kalau kita crosscheck itu para pemilih Prabowo larinya ke Anies," tuturnya.

Meski sudah memiliki basis ceruk pemilih yang cukup banyak, Ali memandang perlu bagi Anies untuk mulai menggerakan tim pemenangannya untuk menghadapi Pilpres 2024.

Pasalnya, dia melihat satu kekurangan yang tidak dimiliki mantan Mendikbud itu untuk bisa diusung sebagia capres 2024.

"Saya perhatikan anies belum bekerja keras, saya lihat masih agak soft kerja-kerja timnya," ucapnya.

"Tapi kelemahannya adalah Anies tidak punya partai, itu saja sebenarnya kelemahannya. Selain itu, over all kelebihan Anies luar biasa dan potensi besar," tandas Ali. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA