Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pendaftaran Partai Buruh di KPU Dikawal Ratusan Orang, Ada Mobil Komando

Jumat, 12 Agustus 2022, 13:09 WIB
rmol news logo Pendaftaran Partai Buruh ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI hari ini diiringi ratusan pekerja yang datang lebih awal dari yang dijadwalkan.

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL, massa iring-iringan Partai Buruh tiba di kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (12/8) sejak pukul 11.30 WIB.

Dalam rombongan tersebut tampak Presiden Partai Buruh, Said Iqbal berjalan bersama pengurus di tingkat pusat dan juga rombongan pekerja yang berasal dari sejumlah daerah.

Disampaikan salah seorang orator di atas mobil komando, para pekerja berasal dari daerah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek) dan sekitarnya.

Massa iring-iringan Partai Buruh ini mengenakan pakaian khas dari seluruh Indonesia serta rombongan mobil dan motor yang dihiasi dengan corak Partai Buruh.

Romobongan Partai Buruh kini tengah memadati jalanan di depan kantor KPU RI. Mereka akan melakukan sholat Jumat berjamaah di sepanjang Jalan Imam Bonjol. Namun penjagaan ketat tetap dilakukan oleh tim kepolisian yang berasal dari satuan Brimob.

Partai Buruh menjadi parpol ke-25 yang mendaftar ke KPU RI. Mereka menyerahkan dokumen pendaftaran pada pukul 13.00 WIB. Setelah Partai Buruh, akan ada Partai Swara Rakyat Indonesia yang akan mendaftar ke KPU RI. rmol news logo article

*Mahasiswa Universitas Darussalam Gontor
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA