Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bawa Duplikasi Keranda, Massa AMAM Geruduk Kantor Bappenas

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Kamis, 18 Agustus 2022, 20:47 WIB
Bawa Duplikasi Keranda, Massa AMAM Geruduk Kantor Bappenas
Aliansi Mahasiswa Menggugat (AMAM) di Kawasan Menteng, Jakarta Pusat/RMOL
rmol news logo Komitmen Presiden Joko Widodo untuk menghadirkan pemerintahan yang bebas dari praktik korupsi, ditagih sekelompok orang yang mengatasnamakan Aliansi Mahasiswa Menggugat (AMAM).

Dengan membawa duplikasi keranda bertuliskan “Ingat Mati Pak Menteri”, massa AMAM menggeruduk Gedung Badan Perencanaan Pembangunan (Bappenas) di Kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (18/8).

Koordinator aksi, Ajrin mengatakan, kehadiran mereka untuk mendesak Kepala Bappenas Suharso Monoarfa mundur atau Presiden Jokowi mencopot Ketua Umum PPP itu dari jajaran kabinet.

Bukan tanpa sebab, kata dia, tuntutan itu seiring kasus dugaan penerimaan gratifikasi berupa penerimaan fasilitas jet pribadi jelang Muktamar PPP 2020, yang mengambang tanpa solusi.

"KKP harusnya tidak boleh tinggal diam. Kami meminta KPK untuk memproses hukum Suharso dengan segera," ujar Ajrin.

Selain itu, Ajrin menduga Suharso memiliki harta kekayaan yang janggal berdasarkan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN).

Berdasarkan catatat dari elhkpn.kpk.go.id, Suharso  pada 2018 memiliki kekayaan sebesar Rp 84.279.899. Saat itu Suharso masih menjabat anggota Dewan Pertimbangan Presiden.

Sementara satu tahun berselang, yakni pada 2019 harta Suharso meningkat pesat sebesar Rp 59.861.206.050. Di tahun berikutnya, pada 2020 Suharso melaporkan memiliki harta sebesar Rp 69.793.308.036.

Sedangkan tahun 2021, Suharso melaporkan memiliki harta sebesar Rp 73.064.251.480.

“Jumlah harta kekayaan Suharso meningkat pesat dalam kurun waktu tiga tahun. Hal ini tentunya menjadi pertanyaan besar bagi kami yang melihat catatannya dari laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN),” bebernya.

Kini, dia berharap Presiden Jokowi bisa tegas melakukan bersih-bersih jajaran kabinetnya dari praktik korupsi seiring simpang siurnya masalah yang membelit Suharso.

“Kami berharap pemerintahan Presiden Jokowi bisa bersih dari korupsi. Maka ini harus diusut tuntas,” tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA