Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Begini Keseruan Lomba Agustusan Anies, Ganjar dan Ridwan Kamil

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Minggu, 21 Agustus 2022, 14:32 WIB
Begini Keseruan Lomba Agustusan Anies, Ganjar dan Ridwan Kamil
Gubernur Provinsi DKI Jakarta Anies Baswedan saat lomba di GOR Soemantri Brodjonegoro/RMOLJakarta
rmol news logo Gubernur Provinsi DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku sangat senang bisa mengikuti keseruan lomba 17-an di Merayakan Indonesia Percaya yang diadakan @narasi.tv di GOR Soemantri Brodjonegoro pada Sabtu kemarin (20/8).

"Setelah dua tahun sebelumnya hanya bisa lomba secara virtual, akhirnya tahun ini kita kembali memeriahkan 17-an secara langsung," kata Anies seperti dikutip Kantor Berita RMOLJakarta melalui akun Instagram miliknya, Minggu (21/8).

Tidak sendirian, turut hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil; Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo; Menteri BUMN, Erick Thohir; mantan Menteri KKP; Susi Pudjiastuti dan sejumlah artis juga komika.

"Kami ikut lomba tarik tambang, di tim Pejuang Harapan bersama saya ada Kang @ridwankamil, Mas @ganjar pranowo, dan Pak @erickthohir," ungkap Anies.

"Dan di tim Pejuang Perubahan ada Bu @susipudjiastuti115, @maudyayunda, Neneng Goenadi dan Dahlia Citra. Tebak tim mana yang jadi juaranya?" sambung mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu.

Hal senada turut diungkapkan Ridwan Kamil melalui akun Instagram resminya yang menuliskan bahwa timnya sengaja mengalah.

"Hasilnya sudah bisa ditebak, kami mengalah agar masyarakat bisa bahagia," ujar pria yang akrab disapa kang Emil itu.

Sementara itu Ganjar Pranowo menyebut acara yang digagas Presenter kondang Najwa Shihab ini sangat seru.

"Wah Mbak Nana @najwashihab ini memang bisa aja kalau bikin acara. Seru abis. Hehehe. Untung bikinnya enggak lomba panjat pinang," tandas Ganjar.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA