Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pertemuan Paloh-Puan Berpotensi Lahirkan 3 Pasang Capres 2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Selasa, 23 Agustus 2022, 17:51 WIB
Pertemuan Paloh-Puan Berpotensi Lahirkan 3 Pasang Capres 2024
Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia Adi Prayitno/RMOL
rmol news logo Pertemuan antara Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh dan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani diprediksi bakal memberikan efek pada jumlah pasangan calon presiden dan calon wakil presiden 2024.

Prediksi tersebut disampaikan Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia Adi Prayitno, saat dihubungi Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (23/8).

"Konfigurasi politik saat ini tak bisa dipastikan 100 persen permanen. Masih mungkin bisa berubah," ujar Adi.

Sebagai contoh, Adi melihat gelagat politik Nasdem yang belakangan membangun komunikasi secara erat dengan PKS dan Partai Demokrat, bahkan digadang-gadang akan membentuk satu poros koalisi dengan mengusung satu sosok capres, kemungkinan akan berubah.

"Andai PDIP deklarasi majukan Ganjar misalnya, rasa-rasanya partai politik yang sudah bikin koalisi kepancing untuk bergabung, mengingat PDIP partai pemenang Pemilu dan Ganjar elektabilitasnya kuat," tuturnya.

Yang jelas, lanjut Adi, sudah ada sejumlah poros koalisi yang mendeklarasikan diri seperti Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) dan poros koalisi Partai Gerindra dan PKB.

"Tapi koalisi yang ada bisa bubar jalan kalau mereka tak punya jagoan kuat Pilpres. Mereka cenderung akan bergabung dengan figur kuat yang potensial menang," demikian Adi. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA