Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Anies Baswedan Sangat Mungkin Dijegal dengan Cara Tidak Terpenuhinya PT 20 Persen Koalisi Parpol

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Senin, 29 Agustus 2022, 18:33 WIB
Anies Baswedan Sangat Mungkin Dijegal dengan Cara Tidak Terpenuhinya PT 20 Persen Koalisi Parpol
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan/Net
rmol news logo Sangat memungkinkan jika ada pihak-pihak yang ingin menjegal koalisi yang akan mengusung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan maju di Pilpres 2024. Sebab, Anies memiliki elektabilitas yang meroket.

Hal itu disampaikan oleh Direktur Eksekutif Oversight of Indonesia's Democratic Policy, Satyo Purwanto menanggapi adanya isu yang juga didengar oleh dua partai politik (Parpol), yakni Partai Demokrat dan PKS terkait isu menjegal Anies.

"Sangat mungkin ada upaya menjegal Anies Baswedan sebab elektabilitasnya stabil bahkan cenderung meroket," ujar Satyo kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin (29/8).

Satyo pun curiga, upaya menjegal Anies itu dengan cara tidak terpenuhinya "tiket" nyapres jika koalisi parpol tidak memenuhi syarat Presidential Threshold (PT) 20 persen.

"Dan yang paling mungkin upaya menjegalnya adalah Anies kehilangan 'tiket' nyapres karena tidak terpenuhinya PT 20 persen dari Parpol pengusung," pungkas Satyo.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA