Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Harus Melalui Proses Administrasi, Jenazah Prof. Azyumardi Azra Baru Bisa Diterbangkan Senin Malam

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Minggu, 18 September 2022, 21:56 WIB
Harus Melalui Proses Administrasi, Jenazah Prof. Azyumardi Azra Baru Bisa Diterbangkan Senin Malam
Mantan Ketum PP Muhammadiyah, Prof Din Syamsuddin (kanan) saat ikuti Takziah Virtual yang diselenggarakan Ikaluin Syarif Hidayatullah Jakarta/Repro
rmol news logo Jenazah Profesor Azyumardi Azra akan diterbangkan dari Kuala Lumpur ke Indonesia pada Senin malam (19/9) karena harus melalui proses administrasi lantaran sempat dinyatakan positif virus corona baru (Covid-19).

Hal itu disampaikan oleh Ketua Umum (Ketum) Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah periode 2005-2010 dan 2010-2015, Profesor Din Syamsuddin saat mengikuti takziah virtual yang diselenggarakan oleh Ikatan Alumni Universitas Islam Negeri (Ikaluin) Syarif Hidayatullah Jakarta melalui Zoom meeting dan siaran langsung di kanal YouTube Ikaluin Jakarta, Minggu malam (18/9).

"Menurut Duta Besar Indonesia terakhir, bahwa jenazah belum bisa dibawa pada kesempatan pertama, karena sempat dinyatakan positif Covid, sehingga proses administrasinya agak lama. Seandainya tidak ada keputusan positif Covid mungkin akan lebih mudah," ujar Din Syamsuddin seperti dikutip Kantor Berita Politik RMOL, Minggu malam (18/9).

Sehingga kata Din Syamsuddin, kemungkinan besar baru besok malam menggunakan pesawat reguler, jenazah Profesor Azyumardi akan dibawa ke Indonesia.

"Sesungguhnya saya dengar Bapak Jusuf Kalla akan mengirim pesawat khusus, ternyata pesawat khusus itu bisa dimasuki peti jenazah. Maka besar kemungkinan baru besok malam. Menurut informasi KBRI Kuala Lumpur yang menangani pemulangan jenazah," pungkas mantan Ketum Majelis Ulama Indonesia (MUI) ini.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA