Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jawab Isu Dukung Anies Nyapres, PPP Tunggu Kesepakatan KIB

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Minggu, 25 September 2022, 19:11 WIB
Jawab Isu Dukung Anies Nyapres, PPP Tunggu Kesepakatan KIB
Plt. Ketua Umum PPP, Muhammad Mardiono saat hadiri Mukercab serentak di Jakarta/RMOLJakarta
rmol news logo Partai Persatuan Pembangunan (PPP) belum kepikiran untuk mengusung atau mendukung salah satu tokoh untuk maju menjadi bakal calon presiden pada Pemilu tahun 2024.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Hal itu ditegaskan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP, Muhammad Mardiono, di sela kegiatan Musyawarah Kerja Cabang (Mukercab) serentak dan peluncuran pendaftaran Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) PPP DKI Jakarta untuk Pemilu 2024.

Menurut Mardiono, alasan PPP belum memutuskan karena semua rujukan terkait Pemilu 2024 harus berdasarkan kesepakatan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) bersama Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional (PAN).

"Semua rujukan untuk menuju ke sana harus berdasarkan kesepakatan KIB," katanya di Grand Paragon Hotel, Gajah Mada, Jakarta Pusat, pada Minggu (25/9).

Mengenai kabar yang menyebut partai berlambang Kakbah akan mengusung Anies Baswedan menjadi calon presiden di Pilpres 2024, Mardiono menyatakan belum ada keputusan.

"Belum pernah kita membahas, nanti Capres-cawapresnya, belum," tegasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA