Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bahas Ekonomi Terkini, MUI Undang Menko Airlangga Hartarto

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Selasa, 11 Oktober 2022, 18:42 WIB
Bahas Ekonomi Terkini, MUI Undang Menko Airlangga Hartarto
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI)/Ist
rmol news logo Majelis Ulama Indonesia mengundang Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto ke Kantor MUI di Jalan Proklamasi, Jakarta Pusat, Selasa (11/10).

MUI menilai perlu mendapat pencerahan dan pemaparan dari sosok kompeten dalam menjawab persoalan ekonomi global terkini. Sosok kompeten tersebut dinilai ada pada Menko Airlangga.

“Kami berterima kasih sekali Pak Menko berkenan hadir di sini. Padahal awalnya, kami yang ingin silaturrahim untuk mendapatkan update terkini terkait kondisi perekonomian," kata Dewan pengawas MUI, KH Zaitun Rasmin.

Dalam pertemuan tersebut, Menko Airlangga menyebut dunia sedang dihadapkan pada the perfect storm atau 5C, yakni Covid-19, Conflict, Climate Change, Commodity Prices, dan Cost of Living.

Untuk menghadapi tantangan tersebut, Menko Airlangga menekankan pentingnya persatuan dan kolaborasi. Baginya, persatuan adalah komoditas yang langka dan fundamental.

Melalui persatuan pula, Bangsa Indonesia bisa kuat dalam menghadapi tantangan sebagaimana yang sudah dilalui pada awal masa pandemi Covid-19 silam. Salah satu elemen kunci persatuan ini ialah para ulama.

Selain itu Menko Airlangga juga mengemukakan pandangannya terkait perekonomian nasional. Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) menjadi salah satu sektor yang berperan penting dalam masa pemulihan ekonomi nasional.

Lebih lanjut, UMKM telah memberikan kontribusi mencapai 61% terhadap PDB Nasional dan menyerap 97% dari total tenaga kerja.

Di sisi lain, Ketum Golkar ini melihat peran serta MUI dalam mendorong pertumbuhan UMKM sangatlah strategis melalui kemudahan sertifikasi halal MUI. UMKM kita hari ini masih memerlukan dukungan sertifikasi halal selain usaha dengan skala lebih besar lainnya.

“Ulama adalah sahabat kita semua," pungkas Airlangga. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA