Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Soal Wacana Gerindra Kembali Gandeng PKS, Sufmi Dasco: Semua Parpol Berkomunikasi dengan Baik

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Senin, 05 Desember 2022, 12:58 WIB
Soal Wacana Gerindra Kembali Gandeng PKS, Sufmi Dasco: Semua Parpol Berkomunikasi dengan Baik
Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad/RMOL
rmol news logo Wacana Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kembali bersama pada Pemilu 2024 semakin santer setelah Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon melontarkan harapan tersebut beberapa waktu lalu di Kawasan Sentul, Jawa Barat.

Menanggapi hal itu, Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, menyarankan agar menanyakan langsung wacana tersebut kepada Fadli Zon.  

“Ya kan itu ditanya kepada Pak Fadli tentang kemungkinan-kemungkinan koalisi. Kan pak Fadli secara normatif menjawab kemungkinan itu semua terbuka,” kata Sufmi Dasco kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (5/11).

Namun begitu, Sufmi Dasco menilai wajar jika ada pro dan kontra mengenai pernyataan Fadli Zon yang memberikan sinyal PKS dan Gerindra kembali bersama pada Pemilu 2024 nanti. Menurut Sufmi Dasco, hal itu merupakan dinamika politik.  
“Sehingga, apa yang disampaikan dan apa yang terjadi kita anggap ya sebagai bumbu-bumbu daripada pesta demokrasi kita,” kata Dasco.

Lebih jauh, Dasco menegaskan bahwa pihaknya dengan semua partai politik tidak mengenal kata “cerai” maupun “rujuk”. Sebab, komunikasi antarpartai politik tetap berjalan sebagaimana mestinya, terlebih di parlemen.

“Ya kalau sebenarnya kan kita enggak pernah apa ya. Kalau rujuk kan pernah cerai, kita kan enggak pernah cerai. Namanya partai politik kita semua berteman, komunikasi juga masih sering dilakukan, apalagi di DPR ini ya,” tutur Wakil Ketua DPR RI ini.

“Di DPR RI ini, semua partai politik berkomunikasi dengan baik saya rasa,” demikian Sufmi Dasco.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon, berharap Gerindra dan PKS bisa bersama-sama lagi pada Pemilu 2024 mendatang.

Hal ini disampaikan Fadli Zon dalam acara pengukuhan Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad sebagai gurubesar di Sentul Internasional Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Kamis lalu (1/12).

“Dari dulu juga akrab. Pertanyaannya mudah-mudahan kita (Gerindra dan PKS) bisa bergabung lagi bersama-sama,” kata Fadli Zon. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA