Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Puan Minta TNI Terus Menjaga Sinergitas dengan Polri

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Selasa, 06 Desember 2022, 17:06 WIB
Puan Minta TNI Terus Menjaga Sinergitas dengan Polri
Ketua DPR RI, Puan Maharani/Net
rmol news logo Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana Yudo Margono resmi diberi mandat oleh DPR RI sebagai Panglima TNI pengganti Jenderal Andika Perkasa. Sebuah harapan disematkan kepada Laksamana Yudo Margono untuk mampu menjaga soliditas TNI.

Harapan itu dilontarkan Ketua DPR RI Puan Maharani, yang meminta agar Laksamana Yudo Margono mampu menjaga netralitas TNI dengan tidak terlibat politik praktis.

“Apalagi saat ini Indonesia sudah mulai memasuki tahun politik. Prajurit TNI harus dapat menjaga netralitas,” ucap Puan, Selasa (6/12).

Mantan Menko PMK itu menambahkan, DPR mendukung visi misi Laksamana Yudo dalam pembangunan sumber daya manusia (SDM) TNI. Puan juga menyebut DPR siap mengawal peningkatan kesiapan operasional satuan TNI, penguatan operasi gabungan antarmatra TNI, dan pemantapan implementasi reformasi wilayah birokrasi dan kultur organisasi di tubuh TNI yang menjadi visi misi Laksamana Yudo.

“Sehingga prajurit-prajurit TNI dapat menjadi Patriot NKRI yang profesional, modern, dan tangguh,” tegasnya.

Puan juga mengingatkan agar TNI terus menjaga sinergitas dengan Polri. Karena sinergitas yang baik antara TNI dan Polri dapat memperkuat pertahanan dan keamanan negara.

“Rakyat menantikan prestasi Laksamana Yudo memimpin TNI dalam rangka menegakkan kedaulatan negara dan mempertahankan keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia,” demikian Puan. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA