Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Dies Natalis UGM, Menko Airlangga: Semoga Terus Mencetak SDM Berkualitas dan Unggul

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Senin, 19 Desember 2022, 17:57 WIB
Dies Natalis UGM, Menko Airlangga: Semoga Terus Mencetak SDM Berkualitas dan Unggul
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto/Ist
rmol news logo . Universitas Gadjah Mada (UGM) diharapkan terus menjadi tempat pembangunan sumber daya manusia (SDM) yang unggul dan bermanfaat bagi Indonesia.

Hal tersebut disampaikan Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto dalam rangka dies natalis ke-73 UGM yang jatuh pada hari ini, Senin (19/12).

Sepanjang berdiri, UGM telah terbukti menjadi perguruan tinggi yang unggul dalam mencetak SDM unggul.

"UGM di sepanjang sejarah telah menunjukkan peran penting dalam mendidik, membangun SDM Indonesia menjadi adaptif kreatif, dan inovatif," kata Airlangga Hartarto.

Sosok Menko Perekonomian RI ini juga tercatat sebagai lulusan UGM jurusan teknik mesin, Fakultas Teknik tahun 1987.

Ia pun berharap UGM selalu menyelenggarakan pendidikan dan penelitian yang berkualitas dalam pengembangan SDM serta pelestarian dan ilmu yang unggul serta bermanfaat bagi masyarakat.

"Saya Airlangga Hartarto, Menko Perekonomian Republik Indonesia, mengucapkan selamat dies natalies Universitas Gadjah Mada," tandasnya. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA