Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad (keempat dari kanan)/RMOL
DPP Partai Gerindra menilai baik ide delapan fraksi partai politik yang menolak proporsional tertutup menjadi koalisi permanen di Pilpres dan Pileg 2024 nanti. Delapan parpol itu yakni semua parpol yang lolos parlemen kecuali PDI Perjuangan.
Demikian disampaikan Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad kepada wartawan di Jalan Mangunsarkoro, Menteng, Jakarta Pusat, pada Kamis siang (26/1).
“Ada 8 partai yang menginginkan proporsional terbuka. Lalu ada ide tadi, bagaimana kalau 8 ini membentuk suatu koalisi permanen bersama di dalam mengahdapi Pileg dan Pilpres. Lah itu menurut saya kan sah-sah saja,” kata Dasco.
Menurut Wakil Ketua DPR RI fraksi Gerindra ini, apabila delapan parpol tersebut bersepakat maka tidak menutup kemungkinan bakal terbentuklah koalisi permanen tersebut.
“Sepanjang dari 8 partai ini kan mau semua kan begitu. Dan kita berdoa, mudah-mudahan,” pungkasnya.
BERITA TERKAIT: