Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Temui Ketum Golkar, Surya Paloh Obsesi Naikkan Elektabilitas Nasdem?

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Jumat, 03 Februari 2023, 22:57 WIB
Temui Ketum Golkar, Surya Paloh Obsesi Naikkan Elektabilitas Nasdem?
Ketua Umum Nasdem Surya Paloh saat menyambangi Ketum Golkar Airlangga Hartarto di kantor DPP Golkar/RMOL
rmol news logo Langkah Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh dengan meyambangi Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto dinilai sebagai bagian dari obsesi yang diperuntukan menaikan keterpilihan partai poltik di Pemilu Serentak 2024.

"Jadi ini semua terkait obsesi menambah kekuatan barisan Koalisi Perubahan yang diisi Nasdem, Demokrat dan PKS andai berhasil," ujar pengamat poltik dari Citra Institute, Efriza, kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (3/2).

Kemungkinan tidak bergabungnya Golkar ke Koalisi Perubahan, dibaca oleh Efriza, juga bisa memberikan dampak positif kepada Nasdem.

"Jika tidak (bergabungnya Golkar ke Koalisi Perubahan), setidaknya Nasdem berharap ada kenaikan elektabilitas," tuturnya.

Apabila ada dampak positif kenaikan elektabilitas bagi Nasdem usai menemui Golkar ini, maka bukan tidak mungkin ada pergeseran kemenangan politik dari yang sekarang digenggam oleh PDI Perjuangan.

"Ini akan dirisaukan oleh PDIP. Ternyata partai peringkat lima ini punya pengaruh besar dan patut diperhitungkan, utamanya gerakan politik Surya Paloh," demikian Efriza menambahkan. rmol news logo article
EDITOR: IDHAM ANHARI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA