Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ahmad Muzani: Keberagaman dan Ketentraman di Bali Harus Dijaga

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/angga-ulung-tranggana-1'>ANGGA ULUNG TRANGGANA</a>
LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA
  • Minggu, 12 Maret 2023, 16:00 WIB
Ahmad Muzani: Keberagaman dan Ketentraman di Bali Harus Dijaga
Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengikuti kegiatan Jalan Sehat Prabowo di Bali pada Minggu (12/3)/Ist
rmol news logo Dibandingkan dengan provinsi lain di Indonesia, Bali menjadi salah satu kota yang antusiasme masyarakatnya begitu luar biasa karena penuh dengan keberagaman.

Hal itu disampaikan Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengikuti kegiatan Jalan Sehat Prabowo di Bali pada Minggu (12/3).

Muzani menjelaskan bahwa dirinya berkali-kali datang ke berbagai macam acara jalan sehat di kota-kota besar dengan sambutan masyarakat tumpah ruah. Kata Muzani, hal itu menunjukkan Indonesia bersatu dan cinta damai.

Dijelaskan Muzani, di Bali berbagai suku, bahasa, dan bangsa manca negara semua ada di sini. Itu sebabnya, kata Muzani, persatuan, perdamaian, dan kebhinekaan di Bali harus dijaga.

"Ketentraman, kedamaian, dan keberagaman di Bali ini menjadi pesan untuk daerah-daerah lain. Jagalah persahabatan, ketenangan, perdamaian, menuju pemilu 2024. Pemilu 2024 harus menjadi sarana kita untuk memperkuat Pancasila," jelas Muzani.

Muzani menegaskan, Partai Gerindra telah berkomitmen memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia. Begitu pun Prabowo sebagai calon presiden yang telah diusung Partai Gerindra juga berkomitmen untuk menjaga kerukunan, memperkuat NKRI, dan merawat kebhinekaan.

"Pesan masyarakat Bali telah kami tangkap dengan baik. Dan InsyaAllah bila Pak Prabowo ditakdirkan presiden 2024 beliau akan menjaga itu semua," jelas Muzani.

Wakil Ketua MPR RI ini menyatakan bahwa komitmen Prabowo mengabdi kepada rakyat begitu kuat. Merawat kebhinekaan dalam keberagaman di Bali juga akan mampu memajukan pariwisatanya.

Muzani menambahkan, ketentraman dan persaudaraan di Bali harus dijaga. Karena itu menjadi kunci agar pariwisata di Bali lebih maju dan turis manca negara bisa berdatangan dengan rasa aman dan nyaman.

"Kami harapkan geliat pariwisata Bali akan bangkit. Kalau pariwisata di Bali bangkit, maka ekonominya juga bangkit. Kalau ekonomi di Bali bangkit, maka Indonesia juga akan bangkit," tutup Ketua Fraksi Gerindra DPR RI itu.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA