Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Hasto: Kader PDIP Tolak Israel karena Aspek Kemanusiaan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Jumat, 31 Maret 2023, 03:18 WIB
Hasto: Kader PDIP Tolak Israel karena Aspek Kemanusiaan
Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto/Net
rmol news logo Penolakan terhadap keikutsertaan Timnas Israel dalam Piala Dunia U-20 yang disuarakan kader PDI Perjuangan seperti Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Gubernur Bali I Wayan Koster semata-mata karena berdasarkan aspek kemanusiaan.

Begitu ditegaskan Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto kepada wartawan di kawasan Senayan, Jakarta, pada Kamis (30/3).

“Ketika dari kader PDIP seperti Pak I Wayan Koster, Pak Ganjar Pranowo menyuarakan penolakan terhadap kehadiran Israel itu karena aspek kemanusiaan yang universal,” kata Hasto.

Sebab, kata Hasto, pembantaian rakyat Palestina oleh tentara Israel jelas-jelas melanggar amanat konstitusi hingga resolusi Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) terkait hak asasi manusia (HAM).

“Mengingat Israel di bawah pemerintahan sayap kanan mengambil suatu kebijakan-kebijakan yang anti kemanusiaan dan melanggar dari hukum internasional di bawah resolusi PBB,” tegasnya.

Atas dasar itu, politikus asal Yogyakarta itu bisa memahami pernyataan Koster dan Ganjar yang menolak kehadiran Israel dalam ajang Piala Dunia U-20 dengan Indonesia sebagai tuan rumah.

“Kami bisa memahami sikap daripada Pak Koster dan Pak Ganjar Pranowo tersebut berdiri kokoh di atas nilai-nilai kemanusiaan, nilai-nilai di dalam membangun persaudaraan bangsa, itu prinsip yang kokoh untuk membela yang benar,” demikian Hasto. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA