Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Fahira Idris Nyaleg DPD Ketiga Kalinya

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Rabu, 03 Mei 2023, 20:03 WIB
Fahira Idris Nyaleg DPD Ketiga Kalinya
Fahira Idris kembali mendaftarkan diri sebagai Bakal Caleg DPD RI pada Pemilu 2024/Ist
rmol news logo Setelah melewati rangkaian verifikasi administrasi dan faktual oleh KPUD Provinsi DKI Jakarta, Fahira Idris kembali mendaftarkan diri sebagai Bakal Caleg DPD RI pada Pemilu 2024.

"Bersama warga, saya ingin mengawal semua kebijakan dan sumber daya yang ada di Jakarta dinikmati semua lapisan masyarakat," kata Fahira seperti dikutip redaksi melalui keterangan resminya, Rabu (3/5).

Selama hampir dua periode menjadi senator, Fahira Idris bertekad melanjutkan kolaborasi dengan warga Jakarta untuk memastikan warga tetap menjadi kreator pembangunan untuk mewujudkan Jakarta yang berkeadilan, sejahtera dan manusiawi.

Selain itu, yang juga menjadi fokus Fahira Idris selama menjadi Anggota DPD RI yaitu peningkatan kapasitas pelaku UMKM agar naik kelas mendapat sambutan positif.

“Saya sudah dua periode dipercaya warga Jakarta sebagai Anggota DPD RI. Oleh karena itu, sebagai bakal calon Anggota DPD, saya tidak hanya sekadar menawarkan visi misi, tetapi juga rekam jejak kepada warga Jakarta," jelasnya.

 Dia pun menyampaikan terima kasih kepada warga Jakarta kepadanya untuk mencalonkan diri kembali untuk ketiga kalinya. Walau hanya membutuhkan minimal 3.000 dukungan berupa fotokopi KTP dan surat pernyataan mendukung, tetapi secara sukarela sebanyak 12.000 ribu warga Jakarta sudah menyerahkan dukungan awal kepadanya.

“Dari lubuk hati yang paling dalam, saya sampaikan terima kasih kepada warga Jakarta atas dukungan, kepercayaan dan kolaborasinya, sehingga saya memenuhi syarat untuk maju kembali sebagai anggota DPD RI pada Pemilu 2024,” pungkasnya. rmol news logo article
EDITOR: IDHAM ANHARI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA